Liburan dan Wisata ke Curug Sirawe Banjarnegara

Berwisata ke sebuah curug atau air terjun dengan perpaduan air dingin dan air panas mungkin jarang anda temui. Tetapi, ini bukanlah hal mustahil dinikmati kalau anda berkunjung ke Curug Sirawe. Tempat wisata ini masih tergolong perawan karena baru segelintir orang luar saja yang pernah berkunjung kesana. Namun, bagi masyarakat yang tinggal di Dusun Bitingan Desa Kepakisan Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, air terjun ini sudah menjadi teman mereka sejak dahulu kala.



Lokasinya berada di sebelah barat dataran tinggi Dieng dan terlihat sangat elok. Dengan tinggi air terjun yang mencapai 80 meter, maka tidaklah mengherankan kalau orang yang baru pertama kali kesana langsung takjub terdiam. Jadi, tidaklah berlebihan kalau banyak pengunjung yang berpendapat bila Curug Sirawe seperti sebuah permata yang tersembunyi di pelosok dusun yang mungkin tidak pernah terdengar oleh orang yang berasal dari daerah lain.



Dengan berkembangnya teknologi informasi dan internet, sedikit demi sedikit geliat dan suasana air terjun ini mulai dikenal oleh para petualang yang memang mempunyai kegemaran untuk mencari tempat wisata baru yang belum pernah dirambah sebelumnya.
Yang paling seru untuk bisa menikmati pemandangan Curug Sirawe tentu saja perjalanan menuju ke lokasi. Anda harus berkendara dan setelah dekat dengan lokasi, anda masih harus melanjutkan petualangan anda dengan berjalan kaki. Selain itu, keterampilan anda dalam mengendarai motor harus lincah dan gesit karena sensasi treking harus anda hadapi untuk bisa melewati bukit Sipandu.

 

Banyak orang yang bilang kalau bukit ini dijadikan sebagai pintu gerbang untuk bisa masuk ke Dieng dari arah sebelah utara. Jalananya berupa jalan setapak tanah dan berbatu. Anda juga harus membelah hutan dan menyusurinya sekitar 1 jam.
Kalau anda berkunjung bersama rombongan dengan banyak orang, mungkin perjalanan anda tidak akan membosankan karena masih bisa bersenda gurau. Tetapi, kalaupun anda membawa peserta dua atau tiga orang saja, pengalaman anda pun tidak akan berkurang karena anda akan bisa menikmati suasana alam yang hijau dipadu dengan semak belukar khas perbukitan.



Perjuangan anda tidak berhenti sampai disitu karena di beberapa tempat, terdapat turunan yang mencapai 450. Jadi, anda pun harus merayap untuk dapat turun karena medan yang harus dilewati cukup terjal. Tetapi, pengalaman seperti ini justru menambah seru petualangan anda, bukan?
Rimbunnya pohon yang ada didepan anda juga harus ditaklukan untuk bisa mencapai lokasi Curug Sirawe. Anda harus tetap berhati-hati mengingat jalanannya tidak beraspal dan hanya berupa jalan setapak sehingga bila malam sebelumnya turun hujan, bisa dipastikan kalau akses jalan menuju ke kawasan air terjun menjadi licin dan penuh dengan kubangan.



Setelah anda berjalan kaki sekitar 30 menit, samar-samar anda akan mulai mendengar derasnya aliran air terjun yang ada di Curug Sirawe. Mengetahui hal ini, semangat anda pasti akan naik lagi karena rasa penasaran semakin mempuncak sehingga langkah kaki akan terasa lebih ringan.
Disaat anda tiba di lokasi Curug Sirawe, anda langsung bisa merasakan sensasi sejuk dan nyaman saat berada di tempat seperti itu. Air terjunnya terlihat sangat unik. Sedangkan pohon-pohon liar dapat tumbuh subur disekitar tempat itu karena dapat dengan mudah menerima cipratan air terjun. Bila anda mendongak keatas, anda bisa melihat betapa kokoh dan indahnya air terjun ini. Air yang mengalir juga bening dan menjadi putih ketika harus bertabrakan dengan bebatuan yang dilewati. Dan ketika jatuh, airnya pun langsung menubruk batu dan mengalir langsung menuju ke kolam kecil yang letaknya ada dibawahnya.



Melihat eksotisme tempat ini, banyak juga pengunjung yang langsung bermain-main dengan air dan menceburkan diri ke dalam kolam. Baju yang basah kuyup sudah tidak dipedulikan lagi karena mereka ingin melepaskan semua rasa lelah yang dibawa ketika harus melewati hutan. Hanya saja, anda masih harus tetap berhati-hati saat bermain-main dengan air karena disana banyak terdapat bebatuan dengan berbagai ukuran.
Terkadang batuan itu juga licin dan berlumut sehingga kalau anda tidak hati-hati dalam memilih pijakan kaki, bisa saja anda terpeleset. Kalau anda sudah puas, anda pun bisa melanjutkan aksi narsis anda dengan kamera. Banyak sekali spot terbaik yang dapat anda ambil untuk koleksi foto saat anda berkunjung ke Curug Sirawe.



Seperti yang telah anda ketahui, salah satu keunikan yang dimiliki oleh air terjun ini adalah terdapat perpaduan air dingin dan air panas sehingga banyak pengunjung yang betah berlama-lama mencuci kaki sambil merasakan hangatnya air. Perjalanan pulang yang harus anda tempuh juga tidak mudah karena anda harus berjalan lagi sambil mendaki jalanan setapak yang tadi mengantarkan anda menuju ke lokasi air terjun.
Kalau anda tidak mau repot, lebih baik anda melepaskan alas kaki, baik sandal ataupun sepatu. Kalau tidak anda akan lebih kesulitan lagi karena medan yang harus anda lalui tidak terlalu bersahabat dengan anda.
Biarpun begitu, perjalanan anda tidak akan sia-sia karena anda telah berhasil menaklukan satu medan sulit yang ada di Kabupaten Banjarnegara. Satu tempat nan unik dan eksotis yang harus dikabarkan pada masyarakat luas. Anda tertarik berpetualang kesana? Persiapkan dulu fisik anda kalau tidak mau repot kelelahan saat anda harus berjalan kaki karena harus naik dan turun bukit. Selamat berlibur.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment