Obyek Wisata Alam Mata Air Panas Giri Tirta- kab. Banjarnegara



Sumber Air Panas Giritirta, letaknya berada diantara dua curug, yaitu sektar 1 km dari Curug Genting dan 100 m dari Curug Mrawu  Sumber air panas ini bersuhu sekitar 60 derajat Celcius dengan airnya berwarna kuning kecoklatan yang banyak mengandung belerang. Warga setempat mempercayai sumber air ini mampu mengobati sakit kulit dan rematik.



Untuk menuju air terjun kedua yaitu Sigenting anda harus berputar ke arah belokan terakhir saat anda melihat air terjun mrawu pertama kali kemudian berjalan menuju jembatan bambu dan terus menyusuri jalan setapak melewati kebun wortel dan cabai. terus ke arah barat daya sejauh setengah kilo meter. Hati-hati karena jalan berbatu. Setelah itu anda aan melihat pemandangan yang menakjubkan.



Previous
Next Post »
Thanks for your comment